Logo Bloomberg Technoz

Sejumlah saham-saham transportasi yang menjadi pendorong kenaikan IHSG, PT Grahaprima Suksesmandiri Tbk (GTRA) yang melesat 24%, dan saham PT WEHA Transportasi Indonesia Tbk (WEHA) yang naik 6,12%, dan saham PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) yang menguat 5,97%.

Senada, saham infrastruktur juga naik mendukung penguatan IHSG, PT Garuda Maintenance Facility Aero Asia Tbk (GMFI) meroket 7,69%, PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) melesat naik 4,39%. PT Total Bangun Persada Tbk (TOTL) menguat 3,15%.

Adapun kinerja bursa di Asia siang hari ini bergerak bervariasi. Indeks Nikkei 225 naik 0,83%, indeks Kospi menguat 0,23%, indeks Hang Seng Hong Kong terapresiasi 0,08%, indeks Shanghai Composite turun 0,40% dan indeks Strait Times Singapore turun 0,15%.

(fad)

No more pages