IHSG Berpotensi Rebound, Resistance Terdekat 6.910
Muhammad Julian Fadli
22 August 2023 08:32
Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini Selasa 22 Agustus 2023 berpotensi bergerak di zona hijau, dengan penguatan terbatas. Setelah pada kemarin, Senin IHSG menguat 0,09%, dengan menutup perdagangan pada level 6.866.
Secara teknikal IHSG berpotensi menguat hari ini, dengan menuju area resistance pada trendline garis putih pada area level 6.910. Dengan support IHSG pada area level 6.850. Dan support kedua pada 6.834.
Adapun jika IHSG melaju dengan optimis, berpotensi melanjutkan penguatan menuju resistance selanjutnya pada area level 6.948.
Sentimen pada perdagangan hari ini datang dari regional dan global. Bank Sentral China (People Bank of China/PBOC) kembali menurunkan suku bunga acuannya, namun gagal meyakinkan investor yang semakin khawatir mengenai prospek ekonomi kedepannya.
Sentimen pasar bulan ini terpukul oleh serangkaian rilis data ekonomi yang keluar lebih rendah dari ekspektasi dan memberikan indikasi pemulihan ekonomi pasca Covid-19 telah kehabisan tenaga.