Logo Bloomberg Technoz

Apple beralih ke konektor yang lebih universal, menurut laporan, sebagai tanggapan terhadap peraturan Uni Eropa, membuatnya lebih mudah untuk menemukan pengisi daya. Hal ini sekaligus menegaskan iPhone ikuti langkah banyak produsen smartphone lain, yang sudah jauh sebelumnya meamakai USB-C.

3. Teknologi baterai

Seri iPhone 15 diharapkan akan didukung oleh baterai yang lebih powerful hingga 20%. Harapan iPhone 15 memiliki daya tahun  lebih lama dari pendahulunya. Apple, berdasarkan banyak rumor, menggunakan teknologi baterai stacked, seperti yang telah digunakan kendaraan listrik.

Teknologi baterai macam ini akan membantu Apple mempertahankan ukuran yang sama dengan model iPhone 14 namun dapat meningkatkan daya baterai hingga 20%.

4. Kamera canggih periskop, bisa zoom lebih tajam

iPhone 15 Pro Max, lini seri paling premium diperkirakan mengalami peningkatan kamera utama. Apple dikabarkan akan menanamkan kamera periskop —yang secara signifikan meningkatkan kemampuan zoom. Kita baru bisa memastikan adopsi teknologi ini pada iPhone 15 Pro Max saat rilis di pertengahan bulan depan.

5. ‘Action Button’ menggantikan mode diam 

Mode diam yang berada pada seri-seri sebelumnya, termasuk iPhone 14 akan digantikan dengan ‘Action Button’. Kembali perubahan diambil dari Apple Watch Ultra—yang sudah lebih dulu menggunakan.

Mode diam yang ini sebelumnya berada di tepi iPhone dan tak kalah ikonik dengan port lightning. Fitur pada ‘Action Button’ menjadi shortcut untuk berbagai perintah.

Baca Juga: Fungsi ‘Action Button’ Pada iPhone 15 

6. Dynamic Island di seluruh lini iPhone seri 15

Apple memperkenalkan fitur Dynamic Island sebagai pengganti dari notch. Salah satu fitur yang menjadi perdebatan alot antar fans. Fitur membuat tampilan tidak biasa dan dikabarkan akan ditanam pada iPhone 15 non-Pro.

Dengan bocoran upgrade fitur di atas, apakah meninggalkan seri lama dan beralih ke iPhone 15 menjadi layak? Kita bisa nantikan kejutan Apple dalam waktu dekat.

Kabar juga menyatakan Apple kini fokus pada pembaruan inti, seperti daya tahan baterai, fitur kamera, hingga desain. Namun jangan lupakan juga pesaing iPhone, berbasis Android dari pabrikan asal Korea Selatan, Samsung dengan Galaxy S23 Ultra.

Seri Samsung ini bisa menjadi alternatif dengan layar besar, juga stylus.  Jajaran flagship kini relatif bertarungan mengerucut pada iPhone 15 Pro Max vs Galaxy S23 Ultra, juga Google Pixel 8 Pro milik Alphabet Inc. Produk Pixel akan rilis  segera setelah iPhone 15, menurut kabar yang beredar.

Beberapa menganggap jika memiliki iPhone 14 langkah terbaik adalah menunda upgrade untuk satu generasi berikutnya. Apalagi jika iPhone 14 masih bagus, meskipun janji peningkatan sangat signifikan dibandingkan seri yang rilis tahun lalu tersebut.

(bbn)

No more pages