Logo Bloomberg Technoz

Kripto Hadapi Volatilitas, BTC dan ETH Anjlok 10% Lebih

News
22 August 2023 07:30

Ilustrasi aset digital kripto. (dok Bloomberg)
Ilustrasi aset digital kripto. (dok Bloomberg)

MT Newswires - Bloomberg News

Bloomberg, Aset digital memperpanjang tren penurunan, setelah dalam sepekan dua koin bitcoin (BTC) dan ethereum (ETH) kehilangan nilai lebih dari 10%. Investor masih menebak bagaimana arah kebijakan dari regulator dan bank sentral.

Pada perdagangan Senin (21/8/2023) kemarin Bitcoin sebagai aset digital paling bernilai mengalami pelemahan 0,5% ke posisi  US$25,911, sekaligus mempertahankan tren turun dalam satu pekan, dengan rata-rata hampir 12%, menurut data dari CoinMarketCap.

Ethereum, sebagai koin kedua terbesar yang menunjukkan hal serupa. Senin ETH berada di posisi US$1,669, mengalami anjlok 9,6% selama sepekan terakhir.

Secara global pasar mata uang kripto melemah dalam 24 jam ke posisi US$1,05 triliun. Menurut sebuah catatan dari Aset Digital Alliance Bernstein, volatilitas adalah harapan dari pasar kripto dan pasar akan terus melihat katalis. Yang dimaksud adalah persetujuan untuk dana yang diperdagangkan di bursa berjangka eter atau spot bitcoin, serta upaya lain dari Komisi Sekuritas Bursa (Securities and Exchange Commission/SEC).