Filter HEPA dianggap bisa menangkal penyakit dan mengurangi polutan dan alergen. Filter ini dianjurkan diganti secara berkala.
Pre-Filter
Sesuai namanya ini adalah lini pertama dalam sistem penangkal udara. Konsep filter ini menyaring partikel yang lebih besar seperti debu, bulu hewan peliharaan, atau bentuk lain. Penggunaan. pre-filter membuat kerja filter utama lebih ringan dalam memurnikan udara.
Carbon Filter
Filter karbon aktif merupakan penangkal yang berfungsi menghilangkan aroma saat air purifier bekerja. Karbon juga mampu menghilangkan senyawa organik atau volatile organic compounds (VOCs). Mekanisme kerjanya menyaring molekul gas pada permukaan berpori, serta menetralkan bau dan bahan kimia yang dideteksi.
UV-C
Teknologi ultraviolet-C adalah pengembangan dari perangkat air purifier. Merupakan sinar yang dipercaya mampu membasmi kuman, bakteri, dan virus. Mekanisme kerjanya mengubah struktur DNA target. Perangkat dengan UV-C diklaim dapat efektif dalam membunuh patogen di udara.
ACH
ACH atau air changes per hour adalah indikator siklus pemurni udara yang dapat menyaring dalam seluruh volume dalam suatu ruang per satu jam. Semakin tinggi skor ACH menunjukkan seberapa efektif perangkat bekerja, serta memastikan udara bersih keluar secara konsisten.
IAQ
Indoor air quality merupakan satuan komprehensif dari kemurnian udara pada suatu ruang tertutup. IAQ buruk dapat menyebabkan masalah kesehatan seperti alergi dan masalah pernapasan. Penggunaan air purifier dapat meningkatkan kualitas udara dalam ruangan.
Mikron
Mikron adalah satuan pengukuran sebuah partikel. Semakin kecil maka kerja pemurnian makin baik. Perangkat penyaring dengan energi listrik dengan klaim mikron terkecil secara logis akan mampu meningkatkan pembersihan udara.
TVOC
Total volatile organic compounds merupakan adalah gas berbahaya yang dikeluarkan oleh berbagai produk dan bahan rumah tangga, seperti bahan pembersih, cat, dan furnitur. Pembersih udara dengan filter karbon aktif dapat menghilangkan TVOC secara efisien.
CADR
CADR atau clean air delivery rate. CADR merupakan parameter tingkat efisiensi pemurnian udara dalam menghilangkan polutan, seperti dilansir acsystemsinc, Senin (21/8/2023).
Dalam catatan indeks AQI kualitas udara wilaya Jakarta hari ini, pukul 12.43 WIB tercatat angka 157 AQI US. Artinya kualitas udara di Jakarta menunjukan tingkat polusi udara tinggi sehingga masuk dalam kategori tidak sehat. Dalam indikator pm2.4 menunjukkan 67µg/m³, dan dapat diartikan terdapat konsentrasi polutan 13,4 kali melebihi nilai panduan kualitas udara tahunan World Health Organization (WHO).
Mengutip jurnal Clean Air Catalyst berjudul Kemitraan global untuk Mempercepat Solusi Udara Bersih menjelaskan polusi udara mempengaruhi kesehatan sepanjang hidup manusia dari dalam kandungan hingga dewasa.
Pada tahun 2021, WHO menerangkan setiap tahunnya sekitar 7 juta kematian akibat paparan polusi udara, baik dalam ruangan dan luar ruangan dimana lebih dari 2 juta diantaranya berasal dari Asia Tenggara
Polusi udara tersebut mengandung particulate matter yang merupakan campuran berbagai macam partikel yang merusak kesehatan dengan diameter PM 2,5. Hal ini memiliki risiko kesehatan paling besar, partikel tersebut berasal dari pembakaran bahan bakar, pembangkit listrik, kilang minyak, biomassa dan pembakaran sampah di ruang terbuka.
Negara-negara Asia Selatan seperti Bangladesh, India, Nepal, dan Pakistan menderita lebih dari 1,5 juta kematian terkait polusi udara setiap tahunnya. Tingkat paparan rata-rata tertinggi untuk polusi udara partikel halus ambien terlihat di Asia Selatan, Afrika, dan Timur Tengah.
Secara global, 95% populasi dunia —lebih dari 7 miliar orang— mungkin tinggal di daerah dengan udara tidak sehat, seperti yang ditentukan oleh ambang batas WHO. Journal lainya seperti Antarctica Journal mengatakan bahwa peningkatan polusi udara bukan hanya di Jakarta, namun belahan dunia lain seperti China terutama di Kota Xi’an .
Pemerintah kota Xi’an telah membangun air purifier bernama Solar-assisted Large–Scale Cleaning System dengan tinggi 330 kaki untuk membersihkan udara dari polusi. Pembangunan air purifier tersebut menghabiskan dana sebesar US$2 juta. Usaha Pemerintah Kota Xi’an berhasil karena dalam prosesnya menunjukan bahwa udara lebih bersih dalam radius 4 mil dari menara. Rencananya akan membangun menara kedua setinggi 984 kaki.
(yun/wep)