Perusahaan Silvio Berlusconi Jadi Investor Startup Qualifyze
News
21 August 2023 15:35
Eyk Henning-Bloomberg News
Bloomberg, Startup Qualifyze yang bergerak dalam teknologi farmasi meraih dana senilai US$ 100 juta atau setara Rp1,5 triliun, berdasarkan sumber yang mengetahui raihan tersebut.
Qualifyze memiliki kantor Frankfurt. Qualifyze akan mendapatkan dana segar US$12 juta dari para investor, termasuk H14 SpA, sebuah perusahaan keluarga milik mantan Perdana Menteri Italia, Silvio Berlusconi, masih menurut sumber tersebut.
Investor lama Qualifyze, yaitu perusahaan ekuitas swasta HarbourVest Partners dan German HV Capital, juga berpartisipasi dalam pendanaan putaran terbaru ini. Qualifyze diperkenalkan kepada publik 2019 setelah dibentuk di Technical University of Darmstadt.
Qualifyze dipimpin oleh David Schneider sebagai Chief Executive Officer (CEO). Qualifyze menjalankan bisnis data manajemen bagi 2.000 vendor di industri farmasi. Konsumennya adalah korporasi farmasi seperti Merck KGaA, Teva Pharmaceutical Industries Ltd. dan Sanofi SA.