Logo Bloomberg Technoz

Tensi Rusia-Ukraina Meninggi, Harga Gandum Naik Lagi

Hidayat Setiaji
21 August 2023 12:25

Ilustrasi gandum (Sumber: Bloomberg)
Ilustrasi gandum (Sumber: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga kontrak gandum bergerak naik pada perdagangan jelang siang hari ini. Konflik Rusia-Ukraina mendongkrak harga komoditas ini.

Pada Senin (21/8/2023) pukul 11:18 WIB, kontrak futures gandum di Chicago Board of Trade dibanderol US$ 6,41/gantang. Naik 0,31% dibandingkan penutupan akhir pekan lalu.

Pada Jumat (18/8/2023), harga gandum melonjak 3,86%.

Rusia kembali melancarkan serangan. Akhir pekan lalu, pesawat nir-awak (drone) Rusia menyerang stasiun kereta api di Kursk di dekat perbatasan Ukraina. Sejumlah gedung dan prasarana rusak akibat serangan ini.

Ukraina membalas dengan menembak jatuh 2 drone di Belgorod.