Harga Batu Bara Naik 5 Minggu Beruntun, Masih Bisa Naik Lagi
Hidayat Setiaji
21 August 2023 07:15
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga batu bara melesat pada perdagangan akhir pekan lalu. Harga si batu hitam masih terus menjalani tren positif.
Pada Jumat (18/8/2023), harga batu bara di pasar ICE Newcastle (Australia) ditutup di US$ 149,5/ton. Melesat 1,7% dari hari sebelumnya dan menjadi yang tertinggi sejak 26 Mei.
Selama sepekan, harga batu bara melesat 3,82% secara point-to-point. Harga komoditas ini sudah naik 5 minggu berturut-turut.
Harga gas yang semakin mahal membuat pelaku pasar kembali berpaling ke batu bara sebagai sumber energi primer, terutama untuk pembangkit listrik. Dalam sebulan terakhir, harga gas acuan TTF Belanda melonjak 35,04%. Di Inggris, harga gas melejit 33,92% dalam periode yang sama.
Analisis Teknikal