Logo Bloomberg Technoz

Game Changer, Isi 10 Menit Baterai CATL Bisa Menempuh 400 KM

News
17 August 2023 20:20

Ilustrasi mobil listrik Tesla. (Dok: Bloomberg)
Ilustrasi mobil listrik Tesla. (Dok: Bloomberg)

Danny Lee - Bloomberg News

Bloomberg - Raksasa baterai Contemporary Amperex Technology Co. Ltd. (CATL) meluncurkan pengisian cepat baterai terbaru pada hari Rabu yang dapat menjadi game changer dalam membantu mengatasi jangkauan terbatas dari kendaraan listrik.

Produsen baterai mobil terbesar di dunia omo memamerkan sel Shenxing barunya, yang dapat mengisi daya hingga jarak 400 kilometer (248 mil) hanya dalam 10 menit. Teknologi ini juga mampu menyala dalam kondisi cuaca ekstrem, kata perusahaan itu.

Produksi massal baterai akan dimulai pada akhir tahun, dan akan tersedia secara komersial mulai kuartal pertama tahun 2024. Baterai lithium-besi-fosfat, atau LFP, mampu menempuh jarak 700 kilometer dengan muatan penuh.

Kemampuan pengisian cepat dari Tesla Inc. dapat menempuh jarak antara 260 kilometer dan 322 kilometer dalam 15 menit, tergantung pada jenis mobilnya. GAC AION New Energy Automobile Co. menggunakan sel pengisian daya cepat yang dapat menambah jarak tempuh 500 kilometer setelah 15 menit.