Logo Bloomberg Technoz

Korut Bakal Uji Coba Rudal Jelang KTT AS, Jepang, Korsel

News
17 August 2023 15:45

Kim Jong Un (Sumber: Bloomberg)
Kim Jong Un (Sumber: Bloomberg)

Sangmi Cha dan Seyoon Kim - Bloomberg News

Bloomberg, Korea Utara (Korut) kemungkinan akan menguji peluncuran rudal yang dapat membawa hulu ledak nuklir ke daratan utama Amerika Serikat (AS). Menurut layanan intelijen Korea Selatan (Korsel) yang dikutip oleh seorang anggota parlemen negara tersebut. 

Percobaan tersebut akan bertepatan dengan KTT para pemimpin Jepang, Korsel, dan AS yang akan digelar pada Jumat (18/8/2023.

Anggota parlemen partai penguasa Yoo Sang-bum melaporkan, pejabat Badan Intelijen Nasional Korsel mengatakan pada anggota parlemen pada Kamis (17/8/2023) bahwa rezim Kim Jong Un juga sedang mempertimbangkan untuk mengadakan latihan militer. Latihan militer tersebut kemungkinan meliputi pengujian rudal yang dirancang untuk memberikan serangan nuklir terhadap Jepang dan Korsel.

Sementara itu, Presiden AS Joe Biden akan menjadi tuan rumah bagi kunjungan Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida dan Presiden Korsel Yoon Suk Yeol dalam retret presidensial Camp David di Maryland. Ketiganya diperkirakan akan membahas cara meningkatkan kerjasama keamanan dan pelatihan militer untuk merespons ancaman nuklir dan rudal dari rezim Kim.