HUT ke-78 RI, Pertumbuhaan Ekonomi 2024 Diketok Lebih Rendah 5,2%
Krizia Putri Kinanti
17 August 2023 10:15
Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menetapkan target pertumbuhan ekonomi pada 2024 sebesar 5,2%, satu hari sebelum merayakan Hari Ulang Tahun ke-78 kemerdekaan. Angka tersebut lebih rendah dari target capaian tahun ini 5,3%
Hal tersebut disampaikan Jokowi saat menyampaikan sejumlah asumsi dasar ekonomi makro dalam Penyampaian Keterangan Pemerintah atas Rancangan Undang-Undang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RUUAPBN) 2024 beserta Nota Keuangannya pada Rapat Paripurna Pembukaan Masa Persidangan I DPR RI.
“Mempertimbangkan potensi perekonomian yang kita miliki serta dengan tetap memperhitungkan risiko-risiko yang akan datang, maka asumsi dasar ekonomi makro sebagai landasan penyusunan RAPBN 2024 adalah sebagai berikut: pertumbuhan ekonomi 2024 diperkirakan sebesar 5,2 persen,” kata Jokowi.
Dalam mencapai target pertumbuhan tersebut, Presiden menekankan bahwa pemerintah akan terus berupaya menjaga stabilitas ekonomi makro.
“Situasi kondusif dan damai pada Pemilu dan Pilkada Serentak 2024 harus kita wujudkan. Implementasi beberapa undang-undang baru juga akan memberikan manfaat positif pada penguatan struktural,” ujarnya.