Logo Bloomberg Technoz

RAPBN 2024

Basuki Pamer Capaian PUPR 2023, Ungkit Viral Jalan Rusak Lampung

Mis Fransiska Dewi
16 August 2023 19:40

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono ( Dok pu.go.id )
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono ( Dok pu.go.id )

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan kementeriannya telah menyelesaikan 87 dari total 125 proyek strategis nasional (PSN) dengan alokasi sebesar Rp154,36 triliun di tahun 2023.

Sejumlah capaian dipamerkan Basuki mulai dari pembangunan jalan tol baru, bendungan, dan progres pembangunan Ibu Kota Nusantara.

"Sisanya (PSN) akan diselesaikan 2023 dan 2024 ini," ujar Basuki dalam konferensi pers nota keuangan di Jakarta, Kamis (16/8/2023).

Basuki menyebut pihaknya tak hanya fokus dalam pembangunan PSN pada tahun ini, tapi juga mendapatkan tugas dalam penanganan dan pemulihan bencana alam mulai di Palu Sulawesi Tengah, Topan Seroja di NTT, bencana di Cianjur, hingga penataan infrastruktur menyambut KTT ASEAN.

Terkait dengan capaian pembangunan  tol, Basuki memaparkan capaiannya yakni panjang jalan tol yang pada 2022 sepanjang 1.809 kilometer menjadi 2.800 kilometer sepanjang 2022-2023. Adapun pembangunan bendungan, Kementerian PUPR telah menuntaskan 36 bendungan hingga 2022.