Jokowi: Kaya Sumber Daya Tidak Cukup & Buat RI jadi Bangsa Malas
Sultan Ibnu Affan
16 August 2023 11:25
Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Joko Widodo menyatakan Indonesia tidak boleh terlena dengan Sumber Daya Alam (SDA) yang melimpah, perlu ada upaya mengolah bahan mentah menjadi lebih bernilai. Ia berpesan perlu ada nilai tambah atas sumber kekayaan secara berkelanjutan.
Menurut Jokowi terbuka kesempatan untuk melakukan hilirisasi dalam skema ekonomi hijau. “Indonesia sangat kaya sumber daya alam termasuk bahan mineral, hasil perkebunan, hasil kelautan, serta sumber energi baru dan terbarukan,” kata Jokowi di Gedung DPR, Rabu (16/8/2023).
Hilirisasi kembali Jokowi sampaikan dalam pidato kenegaraan sidang tahunan MPR jelang perayaan Kemerdekaan RI. “Kaya SDA saja tidak cukup, jadi pemilik saja tidak cukup karena itu akan membuat kita menjadi bangsa pemalas yang hanya menjual bahan mentah kekayaannya,”
Jokowi mengatakan bahwa pengelolaan sumber daya akan menciptakan nilai tambah dan secara langsung berdampak pada kesejahteraan rakyat. “Dan ini bisa kita lakukan melalui hilirisasi,” ucap dia.