Logo Bloomberg Technoz

Terjual 80.416 Unit, Penjualan Mobil di Juli Turun 2,62%

News
15 August 2023 12:50

Logo Toyota pada salah satu gerai penjualan mobil milik Astra International. (Dok NG SWAN TI/Bloomberg)
Logo Toyota pada salah satu gerai penjualan mobil milik Astra International. (Dok NG SWAN TI/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Jumlah penjualan mobil di Indonesia dilaporkan turun pada bulan Juli. Besaran penurunan terjadi sebanyak 2,62%.

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mencatatkan penjualan mobil dari pabrik ke dealer (wholesales) di pasar domestik pada bulan ini sebesar 80.416 unit. Turun dari angka bulan lalu (month to month) 82.581 unit.

Selaras dengan laju pertumbuhan ekonomi Indonesia yang masih bertumbuh hingga kuartal II-2023

Head of Corporate Communications Astra Boy Kelana Soebroto.

Dikutip dalam laporan Bloomberg, angka ini juga lebih rendah dibandingkan penjualan pada Mei 2023 sebanyak 82.104 unit. Dalam catatan year on year, penjualan mobil juga turun 6,8% dibandingkan pada periode yang sama tahun lalu. (Juli 2022: 86.245 unit).

Berbeda dari laporan keseluruhan, PT Astra International Tbk mencatatkan penjualan mobil sebanyak 48.608 unit pada Juli 2023. Secara bulanan, penjualan mobil ASII naik 4,92 persen month-to-month dibanding penjualan Juni 2023 sebesar 46,328 unit.  

"Seiring bertumbuhnya penjualan mobil domestik sebesar 4 persen hingga bulan Juli 2023 dibandingkan periode yang sama tahun lalu, selaras dengan laju pertumbuhan ekonomi Indonesia yang masih bertumbuh hingga kuartal II-2023,” ujar Head of Corporate Communications Astra, Boy Kelana Soebroto.