Logo Bloomberg Technoz

Kondisi Ekonomi China Membayangi Potensi Penguatan IHSG Hari Ini

Muhammad Julian Fadli
15 August 2023 08:45

Layar pergerakan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (9/3/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Layar pergerakan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (9/3/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Selasa (15/8/2023) berpotensi melanjutkan tren kenaikan, walaupun investor masih khawatir dan cemas terhadap pemulihan ekonomi China yang jauh dari ekspektasi.

Pada perdagangan kemarin, Senin (14/8/2023) IHSG menguat 30,19 poin, atau setara dengan kenaikan 0,44% dengan menutup perdagangan pada level 6.910,17.

Analisis Teknikal IHSG Hari Ini Selasa 15 Agustus (Bloomberg)

Secara teknikal IHSG berpotensi melanjutkan penguatan, dengan menuju area resistance potensialnya pada trendline garis merah pada area level 6.944.  IHSG memiliki support kuat pada indikator MA-200 pada level 6.834 yang jadi penopang apabila pelemahan kembali terjadi.

Adapun untuk resistance selanjutnya pada level 6.980, dan apabila berhasil break dengan volume yang optimis, berpotensi menuju 7.011 sebagai target penguatan selanjutnya pada trendline garis hijau.

Sentimen pada perdagangan hari ini datang dari regional dan dalam negeri. Data Penyaluran Pinjaman Baru Bank (New Bank Loan) China memperlihatkan bahwa sektoral Perbankan hanya berhasil menyalurkan kredit baru senilai 345,9 miliar Yuan pada Juli, terendah sejak November 2009, dan jauh di bawah ekspektasi pasar yang mencapai 800 miliar Yuan.