Logo Bloomberg Technoz

Yellen Sebut Lesunya Ekonomi China Berdampak ke Asia, Juga AS

News
15 August 2023 07:55

Menteri Keuangan AS Janet Yellen (Sumber: Bloomberg)
Menteri Keuangan AS Janet Yellen (Sumber: Bloomberg)

Christopher Condon - Bloomberg News

Bloomberg, Menteri Keuangan Amerika Serikat (AS), Janet Yellen, menyebut lesunya ekonomi China akan berdampak besar bagi negara-negara Asia dan sebuah risiko bagi AS. Namun, hal tersebut tidak terlalu mengurangi optimismenya terhadap ekonomi negaranya.

"Perlambatan China akan memberikan dampak terbesar pada tetangga-tetangganya di Asia, namun akan ada dampak lanjutan ke AS," ujar Yellen kepada wartawan usai pidato di Las Vegas, di mana dia mengkampanyekan pencapaian kebijakan ekonomi Presiden AS Joe Biden.

"Namun demikian, saya merasa sangat optimistis tentang prospek AS secara keseluruhan. Mari kita sebut itu sebagai risiko," katanya, merujuk pada China.

Untuk AS, ia mengatakan, "kita melihat perlambatan pertumbuhan, tetapi pertumbuhan yang tetap sehat, pasar kerja yang sangat kuat, dan inflasi yang menurun."