Japan Airlines Co. membatalkan lebih dari 250 penerbangan, dengan sebanyak 25.800 penumpang terdampak. Sementara ANA Holdings Inc. membatalkan 310 penerbangan pada Selasa, yang diperkirakan akan berdampak pada 24.600 penumpang.
Sekitar 42.000 bangunan di area Kansai Electric Power Co. mengalami pemadaman listrik hingga pukul 6:30 pagi, menurut Kementerian Ekonomi, Perdagangan, dan Industri dalam sebuah pernyataan.
Angin kencang dapat membahayakan di wilayah Kanto dan Kinki mulai Senin malam hingga Selasa pagi. Badan tersebut memprediksi hujan hingga 350 mililiter di Tokai, 300 di Kinki, dan 2500 di Chugoku pada Selasa.
Angin topan semakin sering dan parah di Jepang, yang menyebabkan pabrik menghentikan produksi dan gangguan pada transportasi. Adapun setidaknya dua orang tewas tahun lalu saat angin kencang melintasi Tokyo.
Pabrik-pabrik ditutup karena hari libur nasional, tetapi penerbangan yang dibatalkan dan kereta yang ditunda ini dapat mengganggu para wisatawan.
Central Japan Railway Co. dan West Japan Railway Co. mengatakan kereta mereka akan dihentikan sebagian, sementara keterlambatan dan penghentian lebih lanjut pada Rabu kemungkinan besar terjadi. Central Japan Railway mengatakan shinkansen akan dihentikan pada rute Osaka dan Nagoya.
Perintah evakuasi level 3 - dengan level 5 sebagai yang tertinggi - dikeluarkan untuk sekitar 26.000 warga lanjut usia di sebuah kota di Prefektur Wakayama karena kekhawatiran hujan lebat menyebabkan longsor, demikian dilaporkan NHK. Taman hiburan Universal Studios Jepang di Osaka juga akan ditutup pada Selasa.
Pada 2018, kawasan ini mengalami kerugian lebih dari 1 triliun yen akibat topan Jebi, yang memiliki ukuran serupa tetapi kecepatan anginnya lebih cepat dibandingkan dengan topan Lan.
(bbn)