Logo Bloomberg Technoz

Ketua Partai Demokrat ini  mengatakan partainya sudah sering mengemukakan isu ini dalam komunikasi tiga partai koalisi tersebut. 

Partai Demokrat bergabung dengan Partai NasDem dan PKS dalam Koalisi Perubahan, namun Partai Nasdem dan Capres Anies Baswedan mengulur waktu terkait penetapan pasangan mantan Gubernur DKI Jakarta itu dalam laga pilpres 2024. Terkhir, Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menyatakan bahwa cawapres Anies akan diumumkan pada last minute 'menjelang pendaftaran'.

Demokrat menginginkan agar Anies menggandeng AHY, namun belakangan justru muncul nama-nama lain yang digaungkan oleh Nasdem seperti Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Yenny Wahid. 

Anies membentuk Tim 8 untuk menggodok calon pendampingnya setelah  Koalisi Perubahan menyerahkan keputusan akhir penetapan cawapres kepada dirinya. 

Berdasarkan aturan tanpa Partai Demokrat, Koalisi Perubahan tidak akan akan bisa mendaftarkan capres-cawapres karena gabungan tiga partai itu baru memenuhi syarat pemenuhan ambang batas presiden.

"Yang jelas kami ingin sukses dalam pemilu ini bukan hanya sekadar ikut-ikutan Kami ingin mendapatkan peluang sejarah yang baik juga seperti halnya yang diharapkan oleh masyarakat," ujarnya tanpa menjelaskan posisi partainya jika cawapres koalisinya bukan berasal dari Partai Demokrat.

(ezr)

No more pages