Junta Militer Niger Setop Kirim Makanan ke Presiden yang Dikudeta
News
10 August 2023 16:30
Katarina Hoije - Bloomberg News
Bloomberg, Para pemimpin kudeta militer di Niger menghentikan pasokan makanan, air, dan listrik di kamp militer tempat Presiden Mohamed Bazoum disekap selama dua pekan terakhir.
Sumber yang tak ingin disebutkan namanya mengatakan pihak berwenang telah memutus suplai listrik dan air ke lokasi di mana Bazoum, istri, dan putranya ditahan selama sepekan terakhir. Pengiriman makanan segar ke kediaman Bazoum yang terletak di dalam kamp penjagaan presiden di ibu kota Niamey telah diberhentikan satu pekan setelah penahannya.
"Kami sangat prihatin atas kondisi kehidupan yang menyedihkan, yang telah dialami oleh Presiden Bazoum dan keluarganya. Mereka terus ditahan secara sewenang-wenang oleh anggota Pengawal Presiden di Niger," kata juru bicara Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres dalam sebuah pernyataan.
"Kami menegaskan kembali keprihatinannya atas kesehatan dan keselamat presiden beserta keluarganya, dan sekali lagi menyerukan pembebasannya segera tanpa syarat dan mengembalikan posisinya sebagai kepala negara."