Logo Bloomberg Technoz

Special Research

Kripto Makan Korban Lagi: 'Investasi' Bermodal Pinjol Bisa Celaka

Ruisa Khoiriyah
10 August 2023 14:55

Ilustrasi koin digital kripto. (dok Bloomberg)
Ilustrasi koin digital kripto. (dok Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Minat anak muda, Gen Z, memutar uang di mata uang digital kripto yang marak belakangan ini kembali memakan korban. 

Kasus pembunuhan mahasiswa Universitas Indonesia beberapa waktu lalu yang dilatarbelakangi motif keuangan oleh si pelaku yang merugi saat bertransaksi kripto hingga puluhan juta rupiah dan tengah terjerat utang pinjaman online (pinjol), menggemakan lagi peringatan tentang literasi keuangan masyarakat Indonesia yang masih perlu ditingkatkan.

Utamanya di kalangan anak muda yang kini semakin mendominasi kuantitas pelaku pasar modal dalam empat tahun terakhir.

Berharap cuan dengan memutar dana di sebuah instrumen sejatinya adalah hal yang sah dan bahkan menjadi kebutuhan bila itu adalah bagian dari strategi keuangan pribadi melawan inflasi jangka panjang. 

Akan tetapi, kegairahan berselancar di pasar modal di tengah booming penawaran pinjol, tanpa bekal literasi finansial yang memadai, faktanya bisa menjadi kombinasi mematikan yang bahkan memakan korban nyawa.

Jumlah investor pasar modal di Indonesia terus beranjak naik (Div. Riset Bloomberg Technoz)