Paruh I-2023, Laba Pertamina International Shipping Capai Rp2 T
Sultan Ibnu Affan
09 August 2023 14:50
Bloomberg Technoz, Jakarta – PT Pertamina International Shipping (PIS) membukukan laba US$135,5 juta (sekitar Rp2,05 triliun) pada semester I-2023, ditopang oleh strategi transformasi dan digitalisasi rantai pasok yang dikelola perseroan.
Torehan laba paruh pertama tersebut naik 93% secara tahunan, dari US$71,7 juta pada semester I-2022. Adapun, laba tersebut mencapai 63,7% dari target Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP) 2023.
CEO PIS Yoki Firnandi mengatakan Sub Holding Integrated Marine Logistics (SH IML) PT Pertamina (Persero) itu juga membukukan kenaikan pendapatan tahunan sebesar 30%, atau dari US$1,24 mililar semester I-2022 menjadi us$1,61 miliar paruh pertama 2023.
“EBITDA juga tercatat naik 26% dari US$364,4 juta menjadi US$458,4 juta. Inisiatif transformasi yang dijalankan oleh fungsi fungsi tim SH IML terbukti memberikan kontribusi penambahan pendapatan yang berdampak pada EBITDA,” jelas Yoki dalam keterangan resmi, Rabu (9/8/2023).
Adapun, transformasi yang dijalankan PIS mencakup optimasi rantai pasokan komoditas, tonase, dan pengurangan konsumsi bunker; yang berujung pada efisiensi.