Jokowi Minta Pengembang RI Belajar dari Kejatuhan Properti China
Sultan Ibnu Affan
09 August 2023 14:10
Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Joko 'Jokowi' Widodo menginginkan sektor properti untuk mendongkrak ekonomi Indonesia. Ia menyebut bisnis real estate menjadi salah satu penyumbang Produk Domestik Bruto (PDB) terbesar di Indonesia.
Dia juga mengatakan jika kontribusi sektor tersebut terhadap perekonomian negara mencapai Rp2.300 hingga Rp2.800 per tahun. Terhadap PDB, sektor tersebut juga turut menyumbang sekitar 16%.
"Kalau kita lihat kontribusi, kontribusi 2018 sampai 2022, setiap tahunnya mencapai Rp2.300-2.800 triliun, sangat besar sekali. Dan memberikan kontribusi 16% dari PDB ekonomi kita, besar sekali," katanya dalam sambutan di Munas Real Estate Indonesia (REI) ke XVII Tahun 2023 di Jakarta, Rabu (9/8/2023), dikutip melalui laman Sekretariat Kabinet.
Jokowi juga mengatakan, sektor properti mampu menyerap tenaga kerja yang juga turut dalam perputaran ekonomi di sektor tersebut mencapai 13 hingga 19 juta orang. "Sangat banyak sekali,".
Menurutnya, banyak negara di dunia juga menggantungkan perekonomiannya kepada usaha real estate. Pasalnya, kontribusi PDB sektor ini sangat tinggi. Bahkan, sektor properti punya multiplier effect terhadap 185 subsektor lain.