Logo Bloomberg Technoz

Masalah Suplai Air, Taliban Ancam Iran dengan Serangan Bunuh Diri

News
07 August 2023 14:10

Ilustrasi Taliban. (Sumber: Bloomberg)
Ilustrasi Taliban. (Sumber: Bloomberg)

Eltaf Najafizada - Bloomberg News

Bloomberg, Pada pertengahan Mei, Presiden Iran Ebrahim Raisi mengeluarkan peringatan kepada Taliban untuk menghormati perjanjian suplai air Afghanistan atau akan menghadapi konsekuensinya.

Seorang tokoh Taliban terkenal kemudian menanggapi dengan mengirim sebuah wadah air berukuran 20 liter, dan meminta mereka berhenti membuat ultimatum yang menakutkan. Sepekan kemudian, pertempuran meletus di perbatasan yang menyebabkan dua penjaga Iran dan satu anggota Taliban tewas.

Menurut sumber yang mengetahui masalah itu, Taliban kemudian mengirim ribuan tentara dan ratusan pelaku bom bunuh diri ke daerah itu untuk siap berperang.

Setelah dua dekade berkonflik dengan Amerika Serikat (AS), para pemimpin Taliban saat ini bersiteru dengan negara tetangganya itu karena pemanasan global yang melanda. Perselisihan dengan Iran terkait sumber daya air yang menipis membuat wilayah yang sudah bergejolak ini semakin tidak stabil.