Logo Bloomberg Technoz

Jepang berhasil mengatasi berbagai hambatan utama dalam pembuangan limbah tersebut baru-baru ini. 

Badan Energi Atom Internasional menerbitkan kajian lengkap bula lalu yang menyebutkan bahwa langkah itu "akan membawa dampak radiologi yang kecil bagi manusia dan lingkungan". 

Badan pengawas Atom Jepang juga menyetujui penggunaan fasillitas pembuangan yang dioperasikan oleh perusahaan listrik Tokyo Electric Power Co. ini.

Rencana pembuangan ini menyebabkan pertikaian dengan China yang mengkritik langkah Jepang itu terkait kekhawatiran soal keamanan. Pemerintah Hong Kong mengatakan akan melarang impor makanan laut dan produk turunannya dari sejumlah wilayah Jepang jika limbah itu dibuang ke laut. 

Korea Selatan, yang baru memperbaiki hubungan dengan Jepang di bawah Presiden Yoon Suk Yeol, mendukung rencana itu tetapi meminta diikutsertakan dalam memonitor pelaksanaannya. 

Yomiuri menulis bahwa pemerintah Jepang ingin menghindari pembuangan limbah dilakukan pada bulan September yang merupakan musim pengambilan ikan dasar laut di lautan wilayah Fukushima. 

Jajak pendapat yang dilakukan oleh stasiun televisi Jepang JNN pada akhir minggu menemukan bahwa 50% responden setuju dengan pembuangan limbah yang telah disuling itu dari lokasi pembangkit listrik tesebut, sementara 35% menentang. 

(bbn)

No more pages