Harga Batu Bara Naik 1% Lebih Minggu Lalu, Masih Bisa Naik Lagi
Hidayat Setiaji
07 August 2023 06:05
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga batu bara dunia turun pada perdagangan akhir pekan lalu. Namun sepanjang minggu, harga si batu hitam masih membukukan kenaikan.
Pada Jumat (4/8/2023), harga batu bara di pasar ICE Newcastle (Australia) ditutup di US$ 136/ton. Turun 0,62% dibandingkan hari sebelumnya.
Selama minggu lalu, harga batu bara berhasil naik 1,15% secara point-to-point. Namun dalam sebulan ke belakang, harga anjlok 6,08%.
Mengutip Bloomberg News, kenaikan harga batu bara ditopang oleh ekspektasi peningkatan konsumsi, terutama di China. Puncak penggunaan listrik saat musim panas di China dimulai pada akhir Juni, dan terjadi selama 2 bulan.
Peningkatan penggunaan listrik tentu akan meningkatkan permintaan batu bara. Produksi batu bara China pada Juni tercatat rata-rata 13 juta metrik ton/hari pada Juni, naik dari bulan sebelumnya yang 12,43 metrik ton/hari.