Logo Bloomberg Technoz

"Kenapa harus diumumkan sekarang? Jadi ini prosesnya kita, yang pasti 3 partai ini harus memberikan nama pada saat pendaftaran," imbuhnya.

Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan saat ditemui di kawasan Lebak Bulus, Kamis (3/8/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Sementara dua kubu capres lain yakni Koalisi Indonesia Raya (KIR) dengan capres Prabowo Subianto dan koalisi PDIP yang mengusung Ganjar Pranowo juga belum mengumumkan cawapres. Namun demikian Gerindra mengatakan hingga kini, cawapres prioritas Prabowo adalah Muhaimin Iskandar, Ketua Umum PKB yang merupakan satu koalisinya.

Sementara PDIP melalui Sekjen Hasto Kristiyanto menyatakan, dimungkinkan PDIP akan mengumukan cawapres pada September-Oktober mendekati masa pendaftaran. Belakangan PDIP lewat Ketua DPP bidang Politik Puan Maharani menyebut bahwa nama cawapres yang akan mendampingi Ganjar sudah mengecurut menjadi lima yakni Sandiaga Uno, Muhaimin Iskandar, Erick Thohir, Andika Perkasa dan AHY. 

(ezr)

No more pages