BPS: Konsumsi Rumah Tangga Belum Kembali ke Level Sebelum Pandemi
Hidayat Setiaji
06 February 2023 11:55
Bloomberg Technoz, Jakarta - Ekonomi Indonesia pada kuartal IV-2022 tumbuh 5,01%. Sepanjang 2022, Produk Domestik Bruto (PDB) Nusantara tumbuh 5,31%.
Dari sisi pengeluaran, konsumsi rumah tangga masih menjadi kontributor utama pembentuk PDB. Pada kuartal IV-2022, konsumsi rumah tangga menyumbang 51,65% dari PDB dengan pertumbuhan 4,48%.
"Dari sisi pengeluaran, semua tumbuh kecuali konsumsi pemerintah karena penurunan realisasi belanja barang dan jasa serta bantuan sosial," kata Margo Yuwono, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS), dalam jumpa pers hari ini, Senin (6/2/2023).
Secara kumulatif sepanjang 2022, konsumsi rumah tangga juga masih mendominasi. Tahun lalu, konsumsi rumah tangga tumbuh 4,93%, lebih tinggi dibandingkan 2021.
"Kombinasi aktivitas masyarakat yang semakin menggeliat dan bauran kebijakan fiskal dan moneter untuk menjaga daya beli mampu mendorong aktivitas ekonomi, baik dari sisi produksi maupun konsumsi. Di sisi lain, pertumbuhan konsumsi rumah tangga masih belum kembali pada level sebelum pandemi," ungkap Margo.