Logo Bloomberg Technoz

Perusahaan di Balik Pameran Vincent van Gogh Bangkrut

News
31 July 2023 17:40

Pengunjung di museum Van Gogh Immersive Exhibition (Sumber: Bloomberg)
Pengunjung di museum Van Gogh Immersive Exhibition (Sumber: Bloomberg)

Amelia Pollard - Bloomberg News

Bloomberg Technoz, Jakarta - Lighthouse Immersive Inc., perusahaan di balik pameran interaktif Vincent van Gogh yang ditampilkan di seluruh Amerika Serikat (AS), telah mengajukan kebangkrutan.

Perusahaan yang berbasis di Toronto itu mengajukan kebangkrutan Bab 15 di Delaware pada Kamis (27/7/2023) bersama afiliasinya, yang merupakan sebuah langkah yang melindungi aset AS sementara proses kebangkrutan berjalan di negara asalnya.

Selain terkenal dengan pameran van Gogh, perusahaan ini juga menggelar pameran yang menampilkan animasi Disney, serta karya Frida Kahlo dan Claude Monet. Menurut situs webnya, perusahaan telah menjual lebih dari 7 juta tiket.

Berdasarkan surat-surat pengadilan, perusahaan telah memperoleh pebiayaan untuk mendanai dirinya sendiri selama kebangkrutan. Rincian tambahan mengenai pendanaan tidak disertakan dalam pengajuan awal.