Bursa Semarak: IHSG Naik 0,45%, Nilai Transaksi Tembus Rp13 T
Muhammad Julian Fadli
31 July 2023 16:40
Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil menutup perdagangan di zona hijau dengan kenaikan 31,13 poin atau 0,45% ke posisi 6.931,36 pada penutupan sesi II pada perdagangan Senin (31/7/2023).
Total transaksi hari ini mencapai Rp13,67 triliun, dari 22,19 miliar saham yang ditransaksikan sepanjang perdagangan. Nilai rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) bergerak menguat 0,17% ke posisi Rp15.080/US$ pada pasar spot pukul 16.10 WIB.
Pergerakan sektor saham perindustrian, sektor saham barang baku, dan sektor saham infrastruktur menjadi pendukung utama kenaikan IHSG sore hari dengan penguatan 1,83%, 1,63% dan 0,84%.
Adapun saham-saham perindustrian yang melaju pesat adalah, PT Mitra Pack Tbk (PTMP) meroket 24,7% ke posisi Rp151/saham, PT Sumi Indo Kabel Tbk (IKBI) melesat naik 24,5% ke posisi Rp436/saham. PT Voksel Electric Tbk (VOKS) menguat 13,3% ke posisi Rp204/saham.
Senada, saham barang baku juga naik mendukung penguatan IHSG, PT Madusari Murni Indah Tbk (MOLI) meroket 15,3% ke posisi Rp226/saham, PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) melesat naik 6,7% ke posisi Rp3.510/saham. PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) menguat 5,6% ke posisi Rp2.810/saham.