Pesanan Kapal Baru Ribuan Triliun Rupiah Terancam
News
31 July 2023 16:20
Tara Patel dan Ronan Martin - Bloomberg News
Bloomberg, Perusahaan-perusahaan pelayaran terbesar di dunia memesan kapal-kapal baru dengan jumlah yang belum pernah terjadi sebelumnya karena mendapat rejeki nomplok pandemi.
Industri, dengan karakteristik ekspansi dan kontraksi ekonomi yang terjadi berulang kali, menjadi lebih rentan di tengah kemerosotan terbaru.
Operator kapal peti kemas seperti MSC Mediterranean Shipping Co, A.P. Moller-Maersk A/S, CMA CGM SA, dan Hapag-Lloyd AG, semuanya didukung oleh miliarder Eropa, menggunakan momentum selama krisis kesehatan untuk membeli kapal model-model baru yang sebagian besar berasal dari galangan kapal Korea dan China.
Hal ini telah mendorong pemesanan kapal terbesar dalam sejarah dengan nilai hampir US$90 miliar atau setara Rp1.358,5 triliun, menurut salah satu perkiraan.