Logo Bloomberg Technoz

Anies Tunjuk Kantong Saat Ditanya Susi Masuk Radar Cawapres

Sultan Ibnu Affan
29 July 2023 12:05

Anies Baswedan usai acara Ngobrol Publik, Post Bloc Jakarta Pusat (Bloomberg Technoz/Sultan Ibnu Affan)
Anies Baswedan usai acara Ngobrol Publik, Post Bloc Jakarta Pusat (Bloomberg Technoz/Sultan Ibnu Affan)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Bakal calon presiden (capres) Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan angkat bicara soal peluang dirinya disandingkan dengan Susi Pudjiastuti. Hal itu menyusul pertemuan dirinya dengan eks Menteri Kelautan dan Perikanan tersebut beberapa waktu lalu.

"Kalau sama-sama semringah terus gimana?," Kata Anies saat ditanyai soal hubungan dan peluang Susi menjadi cawapresnya di Jakarta, Sabtu (29/7/2023).

Sementara ketika ditanya soal apakah Susi Pudjiastuti masuk dalam kandidat bursa bakal calon wakil presiden (cawapres) Anies lantas berkelakar. "Rapat nih kantongnya," kata Anies sambil menunjuk kantong bajunya. Diketahui bahwa Koalisi Perubahan mempercayakan cawapres di tangan Anies sehingga dia merujuk pada bakal calon yang masuk radar.

Anies lantas mengatakan, dirinya bersama Susi memang telah mempunyai sejarah yang panjang. Terutama, saat keduanya bersama-sama menjadi Menteri pada periode pertama kabinet Presiden Joko Widodo.

"Soal Bu Susi itu saya punya pengalaman nih soal bu Susi. Bu Susi itu sangat merendah orangnya. Beliau kan enggak lulus SMA. Itu satu. Kedua, saya dekat sama Bu Susi sudah agak panjang, itu sudah bukan kemarin saja," ujar Anies lagi.