Sempat Melemah, Akhirnya IHSG Ditutup Menguat 0,05%
Muhammad Julian Fadli
28 July 2023 17:02
Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akhirnya menutup perdagangan pada zona hijau dengan kenaikan 3,56 poin atau 0,05% ke posisi 6.900,23 jelang penutupan sesi II pada perdagangan Jumat (28/7/2023).
Total transaksi hari ini hanya Rp9,87 triliun, dari 17,2 miliar saham yang ditransaksikan sepanjang perdagangan. Nilai rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) bergerak melemah 0,70% ke posisi Rp15.105/US$ pada pasar spot pukul 16.30 WIB.
Pergerakan sektor saham barang baku, sektor saham infrastruktur, dan sektor saham konsumen primer menjadi pendukung utama kebangkitan IHSG sore hari dengan kenaikan 0,98%, 0,74% dan 0,49%.
Adapun saham-saham barang baku yang melaju pesat adalah, PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SMCB) meroket 12,7% ke posisi Rp1.550/saham, PT Eterindo Wahanatama Tbk (ETWA) melesat naik 9,6% ke posisi Rp137/saham. PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) menguat 7,7% ke posisi Rp2.660/saham.
Senada, saham infrastruktur juga naik mendukung penguatan IHSG, PT XL Axiata Tbk (EXCL) meroket 8,7% ke posisi Rp2.250/saham, PT Sinergi Inti Andalan Prima Tbk (INET) melesat naik 8,6% ke posisi Rp202/saham. PT Bukaka Teknik Utama Tbk (BUKK) menguat 6,5% ke posisi Rp1.145/saham.