Logo Bloomberg Technoz

IAG mengatakan bisnis berjalan baik untuk rute Atlantik Utara dan Selatan karena pelanggan terus memprioritaskan liburan, dengan sekitar 80% pendapatan dari penumpang yang melakukan pemesanan untuk kuartal ketiga dan 30% untuk tiga bulan terakhir tahun ini.

Laporan pendapatan IAG memperlihatkan kenaikan sebanyak 2,9%, sementara Air France-KLM turun sebanyak 3,7%. Akan tetapi, sejumlah analis menunjukkan sedikit kekurangan pada revenue passenger kilometre (RPK) dan mil kursi yang tersedia pada Air France-KLM, yang merupakan dua metrik utama yang membantu menentukan permintaan terkait transportasi udara, juga data kapasitas yang mengecewakan.

Sementara kedua maskapai mengatakan bahwa tidak ada tanda-tanda pelemahan dalam pemesanan tiket ke depan, kekhawatiran meningkat terkait kesinambungan permintaan jangka panjang karena saat ini konsumen sedang dihadapkan dengan inflasi yang melonjak dan biaya hipotek.

Ryanair Holding Plc., maskapai dengan diskon terbesar di Eropa, pekan ini menurunkan perkiraan perjalanan setahun penuh dan mengatakan adanya kemungkinan untuk perlunya memangkas harga tiket agar dapat mengisi kursi di musim dingin karena penumpang menjadi lebih sensitif terhadap biaya.

IAG, di sisi lain, mengatakan terus memperhatikan ketidakpastian yang lebih luas yang dapat mempengaruhi kinerja setahun penuh. IAG mengatakan pada Jumat (28/7/2023) bahwa laba operasi perusahaan naik menjadi 1,25 miliar euro dalam tiga bulan hingga 30 Juni, dari 301 juta euro setahun sebelumnya. Sementara pendapatan operasional Air France naik 90% menjadi 733 euro, melebihi ekspektasi analis sebesar 649 juta euro.

(bbn)

No more pages