Logo Bloomberg Technoz

Saham Meta Naik, Harta Mark Zuckerberg Nambah Rp69 T Semalam

News
28 July 2023 11:20

CEO Meta Platform Mark Zuckerberg (David Paul Morris/Bloomberg)
CEO Meta Platform Mark Zuckerberg (David Paul Morris/Bloomberg)

Diana Li - Bloomberg News

Bloomberg, Kekayaan Mark Zuckerberg melonjak US$4,6 miliar atau setara Rp69 triliun (asumsi Rp15.000/US$) pada Kamis (27/7/2023), setelah Meta Platform Inc. melaporkan pendapatan kuartal II-2023 yang kuat karena kebangkitan bisnis belanja iklan digital.

Saham Meta, perusahaan induk Facebook yang berbasis di Menlo Park, California, sempat naik 9% pada perdagangan Kamis di bursa saham Amerika Serikat, sebelum ditutup naik 4,4%. Ini merupakan kenaikan harga terbesar sejak bulan April lalu.

Sepanjang tahun ini harta kekayaan Mark Zuckerberg meningkat US$67,7 miliar menjadi US$113,3 miliar (Rp1.699,6 triliun). Ini penambahan kekayaan terbesar kedua di belakang Elon Musk dalam daftar Bloomberg Billionaires Index.

Harga saham Meta melejit sepanjang 2023 (Bloomberg)

Pria berusia 39 tahun ini merupakan orang terkaya di dunia nomor 10 dalam Bloomberg Billionaires Index. Sebagian besar kekayaannya didapatkannya dari kepemilikan saham Meta, yang tahun ini sudah naik 159%.