Luhut Sebut Aturan DHE Bisa Dongkrak Cadangan Devisa US$300 M
News
28 July 2023 08:10
Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, kebijakan penempatan Devisa Hasil Ekspor (DHE) di dalam negeri bisa mendongkrak cadangan devisa (cadev) US$ 300 miliar, dua kali lipat lebih dari posisi cadev saat ini yang mencapai US$ 137,5 miliar.
Luhut optimistis Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 36 tahun 2023 tentang DHE Sumber Daya alam itu bisa memberikan amunisi tambahan bagi cadangan devisa yang dikelola oleh Bank Indonesia.
"Kita minta tinggal selama 3 bulan, diberi bunga oleh Bank Indonesia sehingga dengan demikian Cadangan Devisa kita saya kira lebih dari US$ 300 miliar dalam waktu dekat setahun ini," kata Luhut dikutip Jumat (28/7).
Sebelumnya Bank Indonesia (BI) mencatat secara kumulatif transaksi term deposit valuta asing Devisa Hasil Ekspor (DHE) yang masuk ke sistem keuangan nasional per Juli 2023 telah mencapai US$ 1,3 miliar (setara Rp19,5 triliun).
Deputi Senior Gubernur BI Destry Damayanti mengatakan hingga saat ini DHE yang masuk tersebut rata-rata ditempatkan pada term deposito valas bertenor pendek yakni 1 hingga 6 bulan.