Harga CPO Melesat Imbas El Nino, Emiten Sawit Terkena Efek
Muhammad Julian Fadli
27 July 2023 15:11
Bloomberg Technoz, Jakarta - Kenaikan harga minyak sawit mentah (Crude Palm Oil/CPO) mengatrol performa saham-saham perkebunan CPO yang tercatat di pasar modal Indonesia. Dalam pantauan, saham PT Tunas Baru Lampung Tbk (TBLA) meroket hingga 19,85% dalam satu bulan perdagangan.
Diketahui pada perdagangan Juli, saham-saham perkebunan CPO mengalami tren kenaikan mengekor harga acuan CPO global yang kembali bergairah ke level MYR 4.046/ton pada Bursa Malaysia untuk kontrak Oktober.
Harga tersebut tengah bergerak dalam tren positif. Dalam sebulan, harganya melesat naik 10,25%.
Laju kenaikan harga komoditas minyak sawit mentah pada market global ditopang oleh ekspektasi terhadap penurunan pasokan akibat El Nino, yang akan berdampak buruk ke tingkat produksi. Saat cuaca panas dan kekeringan melanda, produksi CPO (pada Indonesia dan Malaysia) akan terpengaruh.
Seperti yang diwartakan Bloomberg News, pelaku pasar masih memandang bullish terhadap harga CPO kedepannya. Salah satunya analis RHB menyebut, faktor El Nino menjadi penopang kenaikan harga CPO. Jika El Nino berlangsung moderat, maka harga bisa naik 20%.