Logo Bloomberg Technoz

Shanxi adalah daerah penghasil utama batu bara di China. Pada paruh pertama 2023, produksi dari Shanxi setara dengan 29,5% produksi batu bara China.

Tahun ini, Shanxi menargetkan produksi batu bara sebanyak 1,37 juta ton.

Harga Masih Bisa Naik Lagi

Walau minggu ini cerah, 2023 bukan tahun yang menggembirakan bagi batu bara. Secara year-to-date, harga komoditas ini masih anjlok 67,09%.

Oleh karena itu, penurunan harga yang sudah dalam tersebut akan melahirkan peluang rebound. Apalagi secara fundamental, peningkatan permintaan akan ikut mendongrak harga.

Secara teknikal, ruang kenaikan harga batu bara amat terbuka. Target harga terdekat ada di US$ 138,54/ton. Jika tertembus, maka akan membuka peluang menuju US$ 160,36/ton.

Bahkan untuk target yang paling optimistis, harga batu bara bisa saja menyentuh US$ 249,97/ton. 

Harga Batu Bara (Sumber: Bloomberg)

(aji)

No more pages