BEI Beri Sinyal Masih Ada IPO Jumbo Mengantre
Yunia Rusmalina
22 July 2023 20:00
Bloomberg Technoz, Jakarta - Masih ada kemungkinan initial public offering (IPO) dengan nilai jumbo. Sinyal ini tercermin dari daftar antrean atau pipeline IPO di Bursa Efek Indonesia (BEI).
Berdasarkan data, Sabtu (22/7/2023), sebanyak 11 perusahaan dengan aset di atas Rp250 miliar masuk pipeline IPO. BEI mengkategorikan aset ini sebagai perusahaan berskala besar.
Sementara, 26 calon emiten merupakan perusahaan berskala menengah, dengan aset antara Rp50 miliar hingga Rp250 miliar. Antrean terbanyak berasal dari kriteria ini.
Selain itu, ada enam calon emiten dengan aset di bawah Rp50 miliar. BEI mengkategorikan aset ini sebagai perusahaan berskala kecil.
Dari total pipeline itu, berikut rincian sektoralnya.
- 5 Perusahaan dari sektor Basic Materials
- 9 Perusahaan dari sektor Consumer Cyclicals
- 7 Perusahaan dari sektor Consumer Non-Cyclicals
- 5 Perusahaan dari sektor Energy
- 2 Perusahaan dari sektor Healthcare
- 2 Perusahaan dari sektor Industrials
- 3 Perusahaan dari sektor Infrastructures
- 4 Perusahaan dari sektor Properties & Real Estate
- 3 Perusahaan dari sektor Technology
- 3 Perusahaan dari sektor Transportation & Logistic