Logo Bloomberg Technoz

ECB Naikkan Bunga Acuan 50 Bps, Sangat Mungkin Naik Lagi

News
03 February 2023 05:59

Presiden ECB Christine Lagarde (Sumber: Bloomberg)
Presiden ECB Christine Lagarde (Sumber: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Bank Sentral Uni Eropa (ECB) kembali menaikkan suku bunga acuan. Kemungkinan suku bunga bakal naik lagi pada rapat selanjutnya.

ECB memutuskan untuk menaikkan suku bunga acuan deposit rate sebesar 50 basis poin (bos) menjadi 2,5%, tertinggi sejak 2008. Demikian seperti dilaporkan Bloomberg News.

Presiden Christine Lagarde menegaskan pengetatan moneter paling agresif sepanjang sejarah ECB ini belum selesai. Meski tekanan harga energi sudah mereda dan Bank Sentral Amerika Serikat (AS) sepertinya bakal memperlambat laju kenaikan suku bunga acuan.

Dalam keterangan tertulis, Dewan ECB “berniat” untuk menaikkan suku bunga 50 bps lagi pada rapat Maret. Selepas itu, ECB akan “mengevaluasi arah kebijakan moneter”.

Lagarde mengatakan risiko inflasi dan pertumbuhan ekonomi kini lebih seimbang. Ekonomi Eropa ternyata lebih kuat dari yang diperkirakan. Namun gambaran lebih jelas akan terlihat pada Maret, saat proyeksi terbaru dirilis.