Logo Bloomberg Technoz

Elon Musk Kehilangan Harta Kekayaan Rp304,5 Triliun Semalam

News
21 July 2023 10:00

Elon Musk (Sumber: Bloomberg)
Elon Musk (Sumber: Bloomberg)

Diana Li - Bloomberg News

Bloomberg, Elon Musk kehilangan kekayaan US$20,3 miliar atau setara Rp304,5 triliun (asumsi Rp15.000/US$) pada perdagangan bursa saham Amerika Serikat (AS) Kamis (20/7/2023) setelah Tesla Inc. mengingatkan investor bahwa mereka mungkin harus terus memangkas harga kendaraan listriknya, yang membuat harga sahamnya jatuh.

Penurunan kekayaan ini menjadi terbesar ketujuh yang pernah terjadi di antara orang terkaya di dunia yang masuk dalam Bloomberg Billionaires Index. Saat ini total kekayaan Elon Musk menjadi US$234,4 miliar. Selisih kekayaan Elon Musk dengan orang terkaya kedua kedua, Bernard Arnault tinggal US$33 miliar. Bernard merupakan chairman produsen barang mewah LVMH.

Elon Musk bukan satu-satunya miliarder teknologi AS yang mengalami penurunan kekayaan pada perdagangan Kamis. Jeff Bezos dari Amazon.com Inc, Larry Ellison dari Oracle Corp, mantan CEO Microsoft Corp. Steve Ballmer, Mark Zuckerberg dari Meta Platforms Inc. dan pendiri Alphabet Inc. Larry Page dan Sergey Brin kehilangan kekayaan bersih sebesar US$20,8 miliar karena indeks Nasdaq 100 yang sarat dengan teknologi turun 2,3%.

Mobil Tesla terparkir di showroom Tesla di Vallejo, California, AS, Kamis (2/3/2023). (David Paul Morris/Bloomberg)

Pada perdagangan kemarin, harga saham Tesla anjlok 9,7% menjadi US$262,90 per unit, penurunan terbesar sejak 20 April 2023. Ketika itu harga saham turun karena perusahaan memperingatkan akan ada lebih banyak hambatan terhadap profitabilitasnya yang sudah menyusut.