Meski telah mereda, akan tetapi, Partai Demokrat kerap memunculkan gimik politik yang membuka wacana hengkang dari koalisi perubahan. Seperti pertemuan AHY dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani yang mengusung Ganjar Pranowo sebagai capres Pemilu 2024. Atau pun, pertemuan dengan Partai Gerindra yang mengusung capres Prabowo Subianto.
"Kita justru membutuhkan lebih banyak lagi pertemuan-pertemuan yang menunjukkan bahwa pilihannya boleh beda, tapi dialognya jalan," kata Anies.
Sebelumnya, Jokowi mengatakan pertemuan empat mata dengan Paloh turut membahas Pilpres 2024. "Ya ada berbicara masalah yang berkaitan dengan kepemerintahan, ada yang berbicara masalah yang berkaitan dengan politik, ada yang berkaitan dengan 2024," kata Jokowi di sela-sela kunjungan kerja ke Bengkulu.
(ibn/frg)