Logo Bloomberg Technoz

Sementara Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya menyambut baik kedatangan Partai Gerindra ke DPP. Diketahui kedua belah pihak sempat melakukan pertemuan tertutup sebelum akhirnya menyampaikan pernyataan pers bersama. Riefky mengakui ada pembicaraan soal pemilihan presiden (pilpres) dalam pertemuan itu.

"Kemudian banyak hal yang kami bicarakan tentu bukan hanya soal Pemilu 2024 tapi juga isu kebangsaan yang hari ini sedang terjadi. Temasuk isu yang sedang ada di DPR RI dan tentu karena memasuki tahun politik tentu ada pembicaraan terkait pilpres," kata Riefky.

Dia mengatakan, yang utama adalah kedua partai ini berharap agar pemilu bisa berjalan damai dan tanpa intimidasi. Hal tersebut yang paling penting untuk bangsa.

"Karena mengurus bangsa tidak bisa dilakukan oleh salah satu atau salah dua parpol tetapi butuh semua partai untuk menjaga negara agar stabilitas politik nasional menjadi kondusif. Tidak hanya menjelang tapi pascapemilu," ujarnya.

(ezr)

No more pages