Merdeka Copper akan Terbitkan Obligasi Berkelanjutan Rp2,55 T
Yunia Rusmalina
19 July 2023 18:50
Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA), emiten tambang logam Boy Thohir dan Grup Saratoga, akan menerbitkan obligasi berkelanjutan IV tahap III tahun 2023 dengan jumlah pokok Rp2,55 triliun.
Obligasi tersebut merupakan bagian dari penawaran umum berkelanjutan (PUB) obligasi berkelanjutan IV Merdeka Copper Gold dengan target dana mencapai Rp15 triliun.
Dalam prospektusnya, MDKA menyatakan Obligasi Berkelanjutan IV Merdeka Copper Gold Tahap III Tahun 2023 akan ditawarkan kepada publik mulai Senin, 31 Juli 2023 sampai dengan Selasa, 1 Agustus 2023. Sebelumnya perseroan juga telah menerbitkan obligasi sebesar Rp5,6 triliun.
Selain itu, obligasi berkelanjutan IV tahap III ditawarkan dalam dua seri. Seri A dengan jumlah pokok obligasi Rp 1,08 triliun dengan tingkat bunga tetap 6,75% per tahun, berjangka waktu 367 hari kalender sejak tanggal emisi. Seri B dengan jumlah pokok obligasi Rp 1,47 triliun dengan tingkat bunga tetap 8% per tahun, berjangka waktu 3 tahun sejak tanggal emisi.
Penjamin pelaksana emisi obligasi dan penjamin emisi obligasi adalah UOB Kay Hian Sekuritas, Sucor Sekuritas, Aldiracita Sekuritas, Indo Premier Sekuritas, dan Trimegah Sekuritas. Sedangkan Bank Rakyat Indonesia bertindak sebagai wali amanat.
Jadwal pelaksanaan sebagai berikut, masa penawaran umum obligasi pada 31 Juli dan 1 Agustus, penjatahan 2 Agustus, distribusi obligasi secara elektronik (tanggal emisi) 4 Agustus, pengembalian uang pemesanan 4 Agustus, dan pencatatan di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 7 Agustus.
Obligasi Berkelanjutan IV Merdeka Copper Gold Tahap III Tahun 2023 memperoleh peringkat idA+ (single A plus) dari Pefindo. Peringkat ini berlaku mulai 26 September 2022 sampai dengan 1 September 2023. Adapun tanggal pencatatan di Bursa Efek Indonesia akan jatuh pada 7 Agustus 2023.
Manajemen MDKA menjelaskan sekitar 58% dana hasil penawaran obligasi akan digunakan untuk melunasi pokok utang Obligasi Berkelanjutan III Merdeka Copper Gold Tahap III Tahun 2022 Seri A sebesar Rp1,47 triliun yang akan jatuh tempo pada 8 September 2023.
Kemudian sekitar 6% akan digunakan oleh Merdeka Copper Gold untuk melunasi pokok utang Obligasi Berkelanjutan I Merdeka Copper Gold Tahap II Tahun 2020 Seri B sebesar Rp151 miliar yang akan jatuh tempo pada 9 September 2023.
Sisa dana hasil penawaran sekitar 36% akan dipakai MDKA dan anak usahanya untuk modal kerja. Hal ini mencakup pembayaran kepada pemasok, karyawan, konsultan-konsultan dan/atau pembayaran beban keuangan, dalam rangka mendukung kegiatan usaha.