Usai Anjlok 7% Lebih, Harga Batu Bara Siap Naik 2 Hari Beruntun
Hidayat Setiaji
18 July 2023 12:05
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga batu bara naik pada perdagangan hari ini. Jika terus bertahan di zona hijau sampai penutupan perdagangan, maka harga si batu hitam akan mencetak kenaikan 2 hari beruntun.
Pada Selasa (18/7/2023), harga batu bara di pasar ICE Newcastle (Australia) tercatat US$ 167,44/ton. Naik 0,2% dibandingkan hari sebelumnya.
Kemarin, harga batu bara ditutup di US$ 164,1/ton. Naik 1,73% dari posisi akhir pekan lalu.
Meski di ambang kenaikan 2 hari beruntun, tetapi belum cukup untuk membalik tren harga menjadi positif. Pasalnya, harga batu bara sempat turun pada 4-14 Juli atau 9 hari perdagangan berturut-turut.
Selama 9 hari tersebut, harga komoditas ini anjlok 7,77%.