Djan Faridz dan Gandi Sulistiyanto Jadi Wantimpres Jokowi
Sultan Ibnu Affan
17 July 2023 10:40
Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Djan Faridz dan Gandi Sulistiyanto.
Pelantikan Dewan Wantimpres pada Senin (17/7/2023) didasarkan pada Keputusan Presiden RI Nomor 63B tentang Pengangkatan Anggota Dewan Pertimbangan Presiden. Keputusan presiden itu ditetapkan pada 14 Juli 2023.
"Kesatu, mengangkat sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden atas nama satu, saudara Djan Fariz. Dua, sudara Gandi Sulistiyanto Suherman," dibacakan oleh protokoler pelantikan pada Senin (17/7/2023) dikutip dari kanal Sekretariat Presiden.
Djan Faridz merupakan pria yang telah lama berkarier sebagai pengusaha tetapi juga tak asing di partai politik khususnya di PPP.
Djan Faridz pernah menjadi Menteri Perumahan Rakyat pada masa Kabinet Indonesia Bersatu II pada pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).