Imbas Topan Talim, Hong Kong Tunda Pembukaan Bursa
News
17 July 2023 07:00
Olivia Tam - Bloomberg News
Bloomberg, Perdagangan pagi di bursa saham Hong Kong yang bernilai US$5,2 triliun ditunda imbas angin topan Talim.
Sesi pra-pembukaan pasar saham Hong Kong telah dibatalkan dan sesi pagi akan ditunda, demikian pernyataan Hong Kong Exchanges & Clearings Ltd. Perdagangan China Connect Northbound juga akan ditunda.
Observatorium kota tersebut telah mengeluarkan sinyal No. 8, yang artinya adalah peringatan tertinggi ketiga dalam skala lima, pada pukul 12:40 Senin, untuk angin topan tersebut dan akan tetap berlaku sebelum siang hari.
Pusat keuangan menghentikan perdagangan saham, obligasi, dan derivatif pagi hari jika Sinyal No. 8 atau lebih tinggi berlaku pada pukul 9 pagi dan membatalkan sesi sore jika sinyal tidak diturunkan ke No. 3 atau lebih rendah pada siang hari.