Logo Bloomberg Technoz

Dari PKS juga langsung dihadiri oleh presidennya, Akhmad Syaikhu, Sekjen Habib Aboebakar, dan Wakil Ketua Majelis Syura Shohibul Iman. 

Wakil Ketua DPP NasDem Ahmad Ali mengatakan perhelatan ini merupakan konsolidasi internal untuk memenangkan Pemilu 2024 yang juga dihadiri oleh seluruh bacaleg tingkat kota hingga nasional sehingga tidak dihadiri oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). 

Namun, Ali menegaskan bahwa tidak ada agenda mengumumkan cawapres di acara itu karena yang berhak mengumumkan adalah Anies sendiri. Meskipun rekan sekoalisinya, AHY, menilai tak ada alasan yang relevan untuk Anies menunda pengumuman cawapres.

"Insyaallah kami solid dan terus bisa semakin progresif ke depan," kata AHY kepada wartawan di acara tersebut.

"Jadi kami berharap partai yang tergabung dalam koalisi kita tidak mendesak-desak Anies Rasyid Baswedan untuk mengumumkan cawapresnya atau buru-buru," jelas Ali.

Ia pun menekankan jika tiga partai politik (parpol) dalam KPP, yakni NasDem, PKS, dan Partai Demokrat telah menyerahkan mandat pemilihan bacawapres pada Anies. Ia percaya jika Anies menunggu momen yang pas untuk mengumumkan hal tersebut.

"Politik itu bukan pintar dan tidak, tapi bagaimana menggunakan momentum dan memanfaatkannya. Insyaallah kita jadi pemenang. Kenali lawanmu, kenali dirimu, kenali Medan pertempuran. Kau akan berperan berkali-kali kau akan menang," tegas Ali.

(ibn/ggq)

No more pages