Logo Bloomberg Technoz

Utusan Biden Kunjungi China, Bicarakan Kerja Sama Iklim

News
16 July 2023 17:30

Bendera China dan Amerika Serikat (Sumber: Bloomberg)
Bendera China dan Amerika Serikat (Sumber: Bloomberg)

Jennifer A. Dlouhy - Bloomberg News

Bloomberg, Utusan bidang iklim dari Amerika Serikat (AS) John Kerry tiba di China pada Minggu (16/07/2023) untuk pembicaraan selama tiga hari penuh antara dua negara penghasil emisi gas rumah kaca terbesar di dunia itu soal iklim,

Tujuan dari pembicaraan itu adalah melawan pemanasan global meskipun kedua negara berselisih pada persoalan lainnya, termasuk perdagangan.

Kunjungan Kerry adalah dorongan diplomatik terbaru bagi kedua negara itu, yang terpecah di tengah ketegangan atas kontrol ekspor dan hak asasi manusia, serta kunjungan Ketua DPR AS Nancy Pelosi ke Taiwan Agustus lalu.

Pertemuan ini juga akan menandai negosiasi iklim pertama antara kedua negara dalam hampir satu tahun.