Jokowi Tanggapi Indeks Persepsi Korupsi RI yang Anjlok
Ezra Sihite
02 February 2023 12:51
Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menanggapi angka indeks persepsi korupsi (IPK) yang merosot tahun 2022. Jokowi merespons dengan singkat usai melakukan kunjungan ke Pasar Baturiti, Tabanan, Bali pada Kamis (2/2/2023).
"Ya itu akan menjadi koreksi dan evaluasi kita bersama," kata Jokowi singkat soal IPK tersebut di Bali sebagaimana diunggah di akun YouTube Sekretariat Presiden.
Diketahui Presiden Jokowi dalam 2 hari ini melakukan kunjungan ke Bali. Agenda kunjungan Presiden antara lain menyambangi dan mengecek stabilitas harga di sejumlah pasar hingga meresmikan sejumlah proyek infrastruktur.
IPK Indonesia anjlok menurut survei tahunan yang dilakukan Transparency International (TI). TI Indonesia pekan ini merilis data temuan tersebut. Tahun ini indeks persepsi korupsi Indonesia anjlok 4 poin. Hal tersebut dianggap yang terburuk sejak dua dekade terakhir.
"Lalu bagaimana dengan tahun 2022? CPI (Corruption Perception Index) Indonesia berada di skor 34 dan ranking 110. Artinya kalau saya menggunakan 9 indikator, itu sama saja kondisinya mengalami penurunan. Tetapi jika turunnya bisa sampai 4 poin ata naik lebih dari 3 poin, berarti itu ada perubahan signifikan baik itu perubahan negatif atau positif," kata Manajer Departemen Riset TII Suyatmiko di Jakarta, Selasa (31/1/2023).