Pakai Tanah Kasultanan, Progres Tol Yogyakarta—Bawean Baru 31%
Krizia Putri Kinanti
15 July 2023 20:30
Bloomberg Technoz, Jakarta – Progres pembangunan Jalan Tol Yogyakarta—Bawean saat ini masih difokuskan pada Seksi 1 Juction (JC) ruas Sleman—Banyurejo, yang progresnya baru 31,3%, dengan target penyelesaian konstruksi pada kuartal IV-2024.
Berdasarkan laporan PT Jasa Marga Tbk. (JSMR), melalui anak usahanya PT Jasamarga Jogja Bawen (JJB), proses pembebasan lahan di ruas tersebut baru 65,6% per akhir Juni 2023.
Direktur Utama JJB, A.J. Dwi Winarsa mengatakan trase Jalan Tol Yogyakarta—Bawean secara total dibagi menjadi enam seksi, dengan panjang kumulatif mencapai 76,3 km.
Dia menambahkan saat ini telah diterbitkan Serat Palilah Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat Kawedanan Hageng Punokawan Datu Dana Suyasa tentang Pemberian Izin Sementara Pemanfaatan Tanah Kasultanan Kepada Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Dari total 7 Kalurahan Tanah Kasultanan, telah terbit Serat Palilah untuk 3 Kalurahan yang terletak di Kalurahan Sumberejo Kapanewon Tempel seluas 2,296 m2 dan Kalurahan Margomulyo Kapanewon Seyegan seluas 297 m2 pada 15 Juni 2023.